1.) Periklanan (Advertising)
- Periklanan persuasif yaitu periklanan yang digunakan untuk membangun permintaan selektif akan suatu merek dengan cara meyakinkan konsumen bahwa merek tersebut adalah merek terbaik dikelasnya.
- Iklan informatif yaitu periklanan yang digunakan untuk memberi informasi kepada konsumen mengenai suatu produk atau kelengkapan baru atau membangun permintaan awal.
- Iklan perbandingan yaitu iklan yang secara langsung atau tidak langsung membandingkan satu merek dengan merek satu atau sejumlah merek yang lain.
- Iklan pengingat yaitu iklan yang digunakan untuk manjaga agar konsumen tetap berfikir mengenai suatu produk.
2.) Penjualan Personal (Personal Seling)
- Merancang strategi dan struktur armada penjualan.
- Merekrut dan menyeleksi tenaga penjual.
- Melatih tenaga penjual.
- Memberi kompensasi tenaga penjualan.
- Mensuvervisi tenaga penjual.
- Mengevaluasi tenaga penjual.
3.) Pemasaran Langsung (Dirrect Selling)
- Nonpublik, pesan biasanya ditujukan kepada orang tertentu.
- Disesuaiakan, pesan dapat disiapkan untuk menarik orang yang dituju.
- Terbaru, pesan dapat disiapkan dengan sangat cepat dan sesuai kondisi.
- Interaktif, pesan dapat diubah tergantung pada tanggapan orang tersebut
4.) Promosi Penjualan (Sales Promotion)
- Kupon yaitu sertifikat yang memberi pembeli potongan harga untuk pembelian produk tertentu.
- Kontes, undian, permainan yaitu kegiatan promosi yang memberi konsumen peluang untuk memenangkan sesuatu seperti uang atau barang, entah dengan keberuntungan atau dengan usaha ekstra.
- Sampel yaitu sejumlah kecil produk yang ditawarkan kepada kosnsumen untuk dicoba.
- Tawaran pengembalian uang (rabat)
- Paket harga yaitu pengurangan harga yang dicantumkan oleh produsen langsung pada label atau kemasan
- Hadiah yaitu barang yang ditawarkan secara cuma-cuma atau dengan harga sangat miring sebagai insentif untuk membeli suatu produk.
- Penghargaan atas kesetiaan
- Barang promosi memberikan barang secara cuma – cuma yang berkaitan dengan produk yang dijual
- Promotion point of purchase yaitu menyediakan titik/pusat pembelian yang tidak permanen untuk produk yang sedang dipromosikan.
5.) Hubungan Masyarakat dan Publisitas (Public Relation and Publicity)
- Hubungan pers dan aktivitas pers. Menciptakan dan menempatkan informasi bernilai berita dalam media untuk menarik perhatian terhadap orang, produk, atau jasa.
- Publisitas produk, yaitu mempublikasikan produk tertentu (terutama produk baru) kepada masyarakat.
- Kegiatan masyarakat., memupuk dan mempertahankan hubungan komunitas nasional atau lokal.
- Melobi, yaitu membangun dan mempertahankan hubungan dengan anggota birokrasi/pemerintahaan.
- Hubungan investor yaitu mempertahankan hubungan dengan pemegang saham dan relasi bisnis lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar